Tiga Anggota Polisi Tewas Tertembak Saat Penggerebekan Judi Sabung Ayam di Way Kanan, Lampung

ASWAR
Selasa, 18 Maret 2025, Maret 18, 2025 WIB Last Updated 2025-03-18T07:05:13Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini
PENAJURNALIS.MY.ID, WAY KANAN, LAMPUNG – Tiga anggota kepolisian tewas dalam insiden penembakan saat melakukan penggerebekan judi sabung ayam di Kabupaten Way Kanan, Lampung, Senin sore (17/3/2025) sekitar pukul 16.50 WIB. Ketiga korban tersebut adalah Kapolsek Negeri Batin Iptu Lusiyanto S.H, BA Polsek Negeri Batin Bripka Petrus Ariyanto, dan Bripda M. Ghalib Surya Ganta, BA Satreskrim Polres Way Kanan.  

Kejadian berawal ketika aparat kepolisian yang dipimpin oleh Ipda Engga melakukan penggerebekan di Kampung Karang, Kecamatan Negeri Batin, Way Kanan. Lokasi tersebut diduga menjadi tempat penyelenggaraan judi sabung ayam. Namun, saat penggerebekan berlangsung, pengelola judi diduga melakukan perlawanan dengan menembakkan senjata api ke arah petugas.  

Dua mobil ambulans dari Puskesmas Gisting Jaya dikerahkan ke lokasi kejadian di kawasan Register 44 Way Kanan untuk mengevakuasi korban. Situasi di lokasi masih belum kondusif, dan jajaran kepolisian dari Polsek maupun Polres Way Kanan masih dalam siaga satu.  

Sampai saat ini, pihak kepolisian setempat belum memberikan pernyataan resmi terkait insiden tersebut. Upaya konfirmasi kepada Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Yuni Iswandari, juga belum mendapatkan tanggapan. Sementara itu, Camat Negeri Batin, Edi, mengaku sedang mempersiapkan ambulans menuju Kantor Polsek Negeri Batin namun enggan memberikan keterangan lebih lanjut.  

“Bentar ya pak, saya masih mengumpulkan ambulans dan perjalanan menuju ke Polsek. Nanti saya infokan lagi,” ujar Edi singkat.  

Insiden ini telah menimbulkan duka mendalam di kalangan aparat kepolisian dan masyarakat setempat. Investigasi lebih lanjut masih dilakukan untuk mengungkap kronologi lengkap dan pelaku di balik penembakan tersebut.  (Red)
Komentar

Tampilkan

Terkini